Connect with us

Hi, what are you looking for?

Info SosialInfo Sosial

Berita Utama

Achmad Rico Julian SH. MH, Resmi dilantik Ketua DPRD Kabupaten Pesawaran

INFO SOSIAL, PESAWARAN — Achmad Rico Julian, S.H., M.H., secara resmi dilantik sebagai Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pesawaran dalam Sidang Paripurna yang dipimpin oleh Kepala Pengadilan Negeri Gedong Tataan, Zoya Haspita Selasa (08/10/2024).

Pelantikan yang berlangsung pada Selasa, 8/10/2024 itu, dihadiri oleh Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona, jajaran pejabat daerah, forkompimda serta seluruh anggota DPRD Kabupaten Pesawaran.

Dalam sambutannya, Achmad Rico Julian, SH, MH menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya.

Ia menegaskan bahwa amanah tersebut merupakan tanggung jawab besar yang akan diemban dengan sepenuh hati untuk kesejahteraan masyarakat Pesawaran.

“Terima kasih kepada semua pihak atas kepercayaan yang diberikan. Saya berkomitmen untuk menjalankan tugas ini dengan penuh tanggung jawab dan integritas demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Pesawaran,” ujar Rico.

Ahmad Rico Julian SH. MH, juga merupakan pendekar Hukum yang handal dimana dia juga menaungi para Advokat advokat muda yang dalam Wadah Perkumpulan advokat Indonesia (PAI) dan beliau merupakan onwernya yang berada di Bandar Lampung ungkap Bung Andri Meardyan Syarif yang merupakan sohib beliau didunia Hukum.

Ketua DPC Partai Gerindra Pesawaran itu juga berharap sinergi antara legislatif dan eksekutif dapat terus berjalan baik guna merumuskan kebijakan yang bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten pesawaran dan Masyarakat Lampung Umum nya.

Pada kesempatan tersebut, M Nasir dari Partai Nasdem juga dilantik sebagai Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Pesawaran.

Ketua Komunitas Wartawan Kota (KAWAT) Hadransyah atau Ardan sapaan akrabnya di kesempatan berbeda di Kantor Sekretariat KAWAT menyampaikan dan mengucapkan Selamat kepada Achmad Rico Julian, SH, MH di lantik sebagai Ketua DPRD Kabupaten Pesawaran.

“Saya mengenal Beliau adalah sosok muda yang punya integritas, dibesarkan di dunia Advokat, ini menjadi bekal Kepemimpinan Beliau menjadi Ketua DPRD Kabupaten Pesawaran, Semoga dapat menjalankan tugasnya secara amanah dan diberikan kekuatan selam menjalankan tugasnya khususnya kebijakan terkait segala hal dengan ilmu dan landasan hukum yang baik, Sekali lagi saya ucapkan Selamat dan Sukses. Semoga amanah.” dan selalu Istiqomah dalam tugasnya Tutup Ardan (*)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like

Info Daerah

Daihatsu Terios pertama kali terjun ke pasar Tanah Air 2006 silam. Setelah berumur 10 tahun lebih, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) sadar kalau persaingan...

Info Daerah

Selain mobil low cost green car, masyarakat Indonesia kini disajikan beragam model mobil perkotaan. Dari sisi harga, city car umumnya dibanderol lebih mahal daripada...

Berita Utama

INFOSOSIAL.COM—-– Pelantikan PJ Gubernur Lampung Samsudin oleh Mendagri Tito Karnavian di Jakarta, Rabu, 19 Juni 2024 dihadiri oleh Sekdaprov Lampung Fahrizal Darminto dan sejumlah...

Berita Utama

INFO SOSIAL, LAMPUNG TENGAH —Penyelenggaran penerimaan peserta didik baru atau PPDB yang dinilai rawan penyelewengan terus disorot. Selain soal kecurangan data kependudukan untuk diterima...